film
Puisi
Quote Amor
Sastra
Albertus Dino
Jeritan Bumi Manusia
Wednesday, December 18, 2019
0
Tak hentinya, anak-anak peladang
jeritkan rindu di tengah hutan rimba penuh belukar.
Melirih, membias bagi kenakan merah putih.
Bersama angin menggema di seluruh bukit
ditinggalkan terlantar oleh induk,
serakah gila kuasa.
Dia bagaikan pilatus,
cucikan tangan dari tangisan anak jalanan.
Badai dan topan tak henti
mengoyakkan wajah luguh penuh kusam.
Menanti jemari induk,
salurkan harapan bagi tumbuhkan martabat.
Kau pun terbaring di sana
berharap debu jeritan
dibersihkan hujan di bulan purnama
bagi ciptakan harapan bangsa
yang indah penuh makna.
(Tentang, 13/10/2018)
Albertus Dino
Previous article
Next article
Leave Comments
Post a Comment